Shopping Cart

Generic selectors
Exact matches only
Search in title
Search in content
Post Type Selectors

Blog

6 Ciri Menikah Secara Islami

menikah islami visimedia

Ibadah paling lama dalam Islam adalah pernikahan. Nah, pernah mendengar menikah secara Islami? Menikah secara Islami itu menikah sesuai tuntunan Al Quran dan Sunah Nabi. Seperti apa itu? Yuk, kita cermati sebagian ciri-ciri menikah secara Islami.

  1. Jamuan Makan dalam Posisi Duduk

Dalam Islam, aktivitas makan dan minum dianjurkan dalam posisi duduk. Model ini sebenarnya banyak di pernikahan di desa dan perkampungan. Tamu-tamu undangan selalu dipersilakan duduk setelah memberikan selamat kepada mempelai. Setelah itu, para undangan bisa langsung mengambil makanan dan minuman, dan menikmatinya dalam posisi duduk.

Nabi Shallahu ‘alaihi wa sallam, beliau melarang makan dan minum sambil berdiri.

  1. Baju Kedua Pengantin Tertutup, Sesuai Syariat

Soal baju, pilihlah yang tertutup rapat, sesuai syarat. Untuk mempelai perempuan tetap gunakan hijab. Saat ini sudah banyak agen rias pengantin yang memadukan gaya hijab dengan kostum pakaian tradisional. Sementara, untuk pasangan laki-laki tetap sama pakailah pakaian yang tertutup.

Dandanan Pengantin Perempuan:

  • Hindari pakaian tipis dan menerawang
  • Pakaian tidak ketat.
  • Pakaian menutup seluruh tubuh, kecuali muka dan telapak tangan.
  • Gunakan kaus kaki untuk menutup kaki lebih sempurna.
  • Gunakan sarung tangan agar aman tidak bersentuhan dengan yang bukan mahram.
  • Dandanan wajah natural (tidak menipu mempelai laki-laki).
  • Tidak menggunakan bulu mata palsu.
  • Tidak menyambung rambut.
  • Kain khimar (kerudung) menutup dada.
  • Berhiasnya perempuan adalah yang berwarna, tetapi tidak tercium harum (boleh menggunakan make up sewajarnya, tetapi tidak menggunakan minyak wangi yang menyengat).
  • Tidak menggunakan sanggul tinggi di atas kepala.
  • Baju pernikahan tidak panjang menjuntai.

Dandanan Pengantin Laki-laki:

  • Menutup aurat dengan sempurna.
  • Pakaian tidak ketat.
  • Berpakaian rapi dan sopan, sesuai kebiasaan masyarakat sekitar.
  • Berhiasnya laki-laki adalah yang berbau harum, tetapi tidak berwarna (tidak menggunakan make up, tetapi menggunakan minyak wangi).
  1. Tempat Pesta Pernikahan Memisahkan Undangan Laki-Laki dan Perempuan

Nah, agar para undangan tidak kaget, sebaiknya cantumkan di lembar surat undangan tentang pemisahan tempat ini. Bagi yang sudah terbiasa mungkin langsung paham.

  1. Sunah Menyuguhkan Menu Daging kambing

Kambing adalah menu yang disunahkan hadir sebagai suguhan di pesta pernikahan Islami. Daging kambing adalah makanan yang sangat disukai oleh Rasulullah SAW. Saat perayaan-perayaan umat Islam, seperti Idul Adha, aqiqah, hingga pernikahan, kita disunahkan untuk menyuguhkan daging kambing.

  1. Tidak Ada Musik

Dalam Islam, memang bisa menjadi perdebatan, ada yang memperbolehkan, dan ada yang tidak memperbolehkan. Dalam Al Quran sendiri, nyanyian dianggap perkataan yang tidak berguna, yang harus dihindari.

  1. Tidak Ada Kesyirikkan

Dalam Islam, semua hari baik. Perhitungan dan penentuan waktu menikah dalam Islam dianggap syirik, termasuk penggunaan sesaji dan mendatangkan pawang hujan. Syirik dalam Islam dilarang karena menyekutukan Allah SWT.

menikahimu di dunia berjodoh hingga surgaEnam ciri-ciri menikah Islami di atas sebagian diambil dari buku “Menikahimu di Dunia, Berjodoh Hingga Surga”. Buku yang ditulis M. Dani Sulistyo menuntun pembaca agar bisa belajar berumah tangga sesuai syariat. Dari mulai mencari jodoh secara syariat, mempersiapkan pernikahan, hingga memahami semua sebagai bagian praktik ibadah yang menawarkan kebahagian tidak saja di dunia, namun juga akhirat.

Buku ini cocok untuk kamu yang sedang dalam masa mencari jodoh dan bagi yang sudah menikah akan memperkaya wawasan dalam berumah tangga. Bagaimana cara membangun bahtera keluarga dan membawa cinta ke surga, temukan jawaban lengkapnya dalam buku ini.

 

 

 

 

Write a Reply or Comment