Kata-Kata Yang Mengubah Dunia
Rp81.500
Penulis: Zulfa Simatur
Ukuran: 14,5 x 21 cm
Tebal: xiv + 546 hlm
Penerbit: VisiMedia Pustaka
ISBN: 979-065-153-8
SKU: | 979-065-153-8 |
Category: | Umum |
Share on: |
- Description
Description
Penulis: Zulfa Simatur
Ukuran: 14,5 x 21 cm
Tebal: xiv + 546 hlm
Penerbit: VisiMedia Pustaka
ISBN: 979-065-153-8
Harga: Rp81.500,-
“Saya belajar bahwa keberanian bukanlah ketiadaan rasa takut, tetapi kemenangan di atasnya. Orang yang berani bukanlah orang yang tidak
merasa takut, tetapi orang yang mengalahkan rasa takut tersebut.”
Nelson Mandela
Siapakah Nelson Mandela? Apa yang membuatnya menjadi simbol perlawanan hingga bisa menjadi Presiden Afrika Selatan? Apa yang membuatnya menjadi inspirasi bagi kebangkitan kaum yang tertindas? Jawabannya dapat Anda temukan dalam buku ini.
Ucapan Nelson Mandela di atas adalah satu di antara banyak kutipan kata dari 44 tokoh yang membawa pengaruh luar biasa bagi perubahan hidup individu, bahkan perkembangan sejarah dunia. Tokoh-tokoh tersebut berasal dari berbagai negara dalam rentang waktu ribuan tahun. Di antaranya tokoh klasik Aristoteles, tokoh dalam negeri Tan Malaka, tokoh perempuan Benazir Bhutto, tokoh penemu Steve Jobs, tokoh pengusaha Bill Gates, dan tokoh penulis kaya-raya J.K. Rowling.
Berbeda dengan buku-buku sejenis yang biasanya hanya me- nuliskan kata-kata mutiara tanpa menjelaskan siapa dan bagai- mana tokoh atau orang yang mengungkapkannya, buku ini mengupas secara ringkas biografi para tokoh dan kata-kata dahsyat yang sempat mereka ucapkan. Kata-kata yang mampu menggerakkan hati, pikiran, semangat, keyakinan, dan energi positif manusia lain dalam menggerakkan roda sejarah!