Categories: Dunia Detektif

Sherlock Holmes; Mafia Lembah Vermissa

Masih ingat dengan Profesor Moriarty, lawan paling tangguh yang pernah dihadapi Sherlock Holmes dalam cerita The Final Problem? Ya, Moriarty adalah sosok lawan dengan tingkat kecerdikan dan kecepatan yang seimbang dengan Holmes. Tidak mudah bagi Holmes untuk mengungkap kasus yang melibatkan Moriarty.

Begitu pun saat Holmes menerima peringatan berupa kode atau sandi tertentu yang dikirimkan oleh seseorang bernama Parlock. Peringatan itu berisi pemberitahuan bahwa sesuatu yang jahat akan terjadi di sebuah wilayah, yaitu Birlstone.

Sayangnya, sebelum Holmes sempat bertindak, kabar mengejutkan datang dan menyebutkan bahwa pemilik Birlstone—Jack Douglas—telah ditemukan tewas dengan wajah hancur oleh ledakan senapan.

Melihat peliknya kasus ini, Holmes pun sangat tertarik untuk bisa menyelesaikannya. Dan benar saja, yang terjadi kemudian, kasus ini mengarahkan Holmes pada kesimpulan yang cukup mencengangkan.

*****
Sherlock Holmes; Mafia Lembah Vermissa merupakan novel terakhir seri Sherlock Holmes yang ditulis Sir Arthur Conan Doyle. Novel terbitan Visi Media ini menceritakan petualangan Holmes sebelum The Final Problem, yaitu cerita ketika Holmes dan musuh bebuyutannya, Profesor Moriarty, terjun ke Reichenbach Falls dan “tewas” di sana.

Novel ini diakui banyak kalangan sebagai novel terbaik dan dianggap paling menyenangkan. Lantas, bagaimana menurut Anda? Mari temukan jawabannya melalui novel ini!

newsroom

Share
Published by
newsroom

Recent Posts

Pastikan Menyusui Bayi dengan Benar, Ini Tips-nya dengan Teknik Marmet

Posisi salah dalam menyusui akan berdampak bayi tidak cukup mendapat asupan ASI. Efeknya bisa menyebabkan…

5 tahun ago

Bonus Alat Makan Cantik Setiap Pembelian Buku Masakan Visimedia di Gramedia

Dalam rangka menyambut new year & lunar new year 2020, setiap pembelian buku masakan terbitan…

5 tahun ago

Dapatkan Tumbler Cantik, Setiap Pembelian Buku Parenting Terbitan Visimedia

Dalam rangka menyambut new year & lunar new year 2020, setiap pembelian buku parenting terbitan…

5 tahun ago

Tahun 2020, TNI Rekrut Lebih dari 17 Ribu Anggota untuk Akmil, Bintara, dan Tamtama

Foto http://ad.rekrutmen-tni.mil.id/ Ini panggilan khusus dari negara untuk kamu yang saat ini berusia 17--22 tahun.…

5 tahun ago

Resep Kari Ayam dari Bunda Adviany Tenri Fada Pia

Berbincang “Kari”, bisa mengacu pada tiga makna. Pertama, kari sebagai masakan. Kedua, nama daun Kari.…

5 tahun ago

Resep Puding Karamel dari Seleb Facebook Adviany Tenri Fada Pia

Banyak jenis puding yang biasanya terbuat dari bahan agar-agar. Untuk resep kali ini, puding tidak…

5 tahun ago